PALEMBANG, BS - Muda, ramah dan cantik itu lah kesan pertama dari sosok calon anggota legislatif (caleg) DPRD Kota Palembang Partai Demokrat dapil 1 nomor urut 10 Siti Aprilia Susanti.
Dengan keramahannya tersebut membuat politisi muda ini dekat dengan semua kalangan tanpa membedakan status.
"Saya itu muda dekat dengan siapapun, welcome dengan siapapun dan muda bergaul,"kata Siti Aprilia Susanti, Senin 25 september 2023.
Menurut perempuan kelahiran Palembang ini,dengan karakte tersebut membuka jaringan baginya untuk memperluas jaringan baik dalam organisasi, sosial,profesi dan lainnya.
"Ini adalah modal awal bagi saya untuk memperluas jaringan, dan walaupun perempuan jangan pemalu,"ujar perempuan memiliki jiwa sosial tinggi ini.
Kemudian ia juga selama ini aktifit di berbagai organisasi mulai sosial,politik, profesi dan lainnya."Pergaulan itu harus luas sehingga membuka diri kita untuk terus belajar dan belajar,"ujar perempuan kelahiran 1989 ini.
Alasannya terjun ke dunia politik menjadi caleg DPRD Kota Palembang dapil 1 meliputi Kecamatan, Gandus,Bukit Kecil,IB 1 dan II. Karena ingin berbuat bagi masyarakat luas."Dengan menjadi wakil rakyat kita bisa memberikan kontribusi langsung untuk masyarakat dan pembangunan Kota Palembang kedepan,"ungkap dia.
Oleh karena itu ia meminta doa dan dukungan kepada masyarakat yang berada di dapil 1 Palembang pada pileg tahun depan.
"Dengan semangat dan dukungan keluarga kita terus semangat melakukan gerakan politik dengan terjun langsung ketengah masyarakat untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung,"tukasnya.(suh)
Category: Politik