Siti Nurizka Sambangi Tokoh Masyarakat Muratara 

0 164


MURATARA - Ditengah kesibukannya anggota Komisi III DPR RI Siti Nurizka Puteri Jaya SH MH tetap turun ketengah dasyarakat dalam agenda kunjungan dapil (kundapil),kali ini melakukan pertemuan dengan tokoh masyarakat Desa Lawang Agung Kecamatan Muara Rupit Muratara.

"Tokoh masyarakat adalah ujung tombak, tentu para tokoh masyarak adalah orang yang sangat kita hormati,"kata Siti Nurizka, Jumat (2/9).

Politisi Gerindra ini mengucapkan terimakasih kepada tokoh masyarakat yang terus mengayomi  seluruh lapisan masyarakat di wilayah masing-masing."Kehadiran tokoh masyarakat sangat penting di masing-masing wilayah,"kata Siti. 

Mengimbau kepada masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban umum sehingga aktifitas kita dapat berjalan dengan baik

ia mengajak dan meminta masyarakat untuk selalu taat hukum dan tata tertib dalam beraktifitas setiap hari.

"Dengan taat hukum dan menjaga ketertiban antar sesama adalah perilaku hidup yang sangat baik,"ujar dia. 

Ia juga mengimbau akan bahaya penyalahgunaan narkoba,karena narkoba merusak sendi-sendi kehidupan. Sehingga jauhi barang haram tersebut dari kehidupan kita.(suh)

Category: Politik
author
No Response

Leave a reply "Siti Nurizka Sambangi Tokoh Masyarakat Muratara "