Kalahkan Istri Mantan Wabup,  Achmad Khadafi Raih Suara Tetinggi

PALEMBANG - Pendatang baru bakal meramaikan DPRD Provinsi Sumatera Selatan 2024 - 2029. Salah satunya Achmad Khadafi Caleg Gerindra Provinsi Sumatera Selatan daerah pemilihan Sumsel 10 atau Banyuasin.

Caleg Gerindra DPRD Provinsi Sumsel nomor urut 8 ini berhasil meraih suara terbanyak di dapil Banyuasin dengan jumlah 29.953  suara.

 Pengusaha muda ini mampu mengungguli caleg unggulan seperti Neni Tri Haryani yang merupakan istri Wabup Banyuasin 2018 - 2023 yang hanya mengumpulkan suara sekitar 16.258 suara.

Dari dapil 10 Partai besutan Prabowo Subianto ini mampu mengumpulkan suara 77.813 suara. Dengan jumlah tersebut,  Gerindra hanya menempatkan 1 caleg terpilih dari dapil 10 ini.

Dimintai pendapat atas raihan suara tersebut, Achmad Khadafi mengucapkan rasa syukur dan mengucapkan terima kasih kepada para pemilih yang telah mempercayakan suaranya guna memperjuangan aspirasi masyarakat Banyuasin DPRD Sumsel 5 tahun mendatang.

"Tentu langkah awal, catatan-catatan selama masa kampanye akan menjadi perjuangan untuk merealisasikan aspirasi rakyat,"ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris DPC Gerindra Banyuasin Noor Ishmatuddin mengatakan dengan terpilihnya Caleg DPRD Provinsi Sumsel dari Gerindra  dengan raihan suara tertinggi Achmad Khadafi berharap kedepan bisa membuat Partai Gerindra lebih baik lagi terutama di dapil Banyuasin.

"Sebagai pendatang baru tentu banyak ide-ide yang kedepan diharapkan bisa membuat kebaikan kepada masyarakat terutama Banyuasin dan mampu meningkatkan kepercayaan Gerindra di mata pemilih,"tukasnya.(suh)

Category: Politik
author
No Response

Leave a reply "Kalahkan Istri Mantan Wabup,  Achmad Khadafi Raih Suara Tetinggi"