PALEMBANG,BS - Bakal calon presiden Anies Rasyid Baswedan mulai menunjukkan peningkatan elektabilitasnya di kota Palembang. Mantan gubernur DKI Jakarta tersebut unggul dari rival saingan utamanya Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo. Elektabilitas Anies Baswedan berada di puncak diantara capres yang akan bertarung pada pilpres nanti.
“Terlihat trend elektabilitas Anies Baswedan berada di puncak saat survey digelar. Dibandingkan dengan survey sebelumnya, elektabilitas Anies Baswedan masih berada di urutan kedua dari Prabowo Subianto, akan tetapi sekarang, mantan Mendikbud tersebut sudah berada diurutan pertama dalam elektabilitas di Kota Palembang,” ungkap Direktur eksekutif Lembaga Kajian Publik Independen (LKPI), Arianto, M.Ikom,Pol, Kemarin (6/12).
Lebih lanjut dikatakan mantan peneliti Lembaga Survei Indonesia (LSI ) ini, tarikan electoral Anies Baswedan paskah deklarasi partai Nasdem yang mengusung dirinya sebagai bakal calon presiden mulai terlihat greget elektabilitasnya. Pada pertanyaan semi terbuka yang menyodorkan 23 nama bakal calon presiden dan diluar nama-nama yang responden boleh memilih pilihan nama lain, elektabilitas Anies Baswedan (33,5 %), Prabowo Subianto (25,7 %) dan Ganjar Pranowo (15,6 %), Sandiaga S Uno (4,1 %), Agus Harimurti Yudhoyono (4,1 %) dan Ridwan Kamil (3 %) Sementara nama-nama bakal calon presiden lainnya masih berada di bawah 3 % .
Sedangkan masa mengambang 13 %. Keunggulan mantan rektor universitas Paramadina ini lanjut lembaga yang tergabung dalam Perkumpulan Survei Opini Publik Indonesia (PERSEPI) juga didongkrak dengan gencarnya sosialisasi yang dilakukan Anies Baswedan dan partai Nasdem serta relawan yang terus menyuarakan Anies di kota Palembang.
Gerakan sosialisasi serangan darat (atribut sosialisasi, usaha meyakinkan pemilih) dan udara (medsos) lebih kuat intensitasnya dilakukan Anies Baswedan dan relawan serta partai Nasdem ketimbang calon lainnya.
“Efeknya terlihat sangat mempunyai sentiment positif di kota Palembang dengan adanya deklarasi Anies dari partai Nasdem. Tadinya, kota Palembang pada survey sebelumnya, Prabowo Subianto yang unggul tetapi saat ini, Anies berhasil mengesankan,"ujarnya.
Dilihat dari tarikan electoral, sebagian besar yang memilih Anies karena figurnya. Limpahan pemilih Anies Baswedan juga terpotret dengan adanya perpindahan pemilih yang tadinya belum menentukan pilihan pada bakal calon presiden dan juga pemilih dari Prabowo Subianto. Kedepan, ritme elektbilitas ini akan semakin terlihat hanya tiga bakal calon presiden yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
"Mungkin akan sama dengan bakal calon walikota Palembang kedepan yang sepertinya akan sama polanya, hanya dua nama yang akan dibicarakan kedepan siapa yang akan memimpin kota Palembang,”ungkapnya.
Survei LKPI dilaksanakan 10-29 November 2022 dengan mengambil sampel 820 responden yang tersebar secara proporsional di seluruh kelurahan Kota Palembang. Marjin of error +/-3,5 % dengan selang kepercayaan 95 %. Pengumpulan data dilakukan dengan tatap muka langsung menggunakan kuisioner.(suh)